Lomba Kampung Hebat

📅: 20 September 2022
📍: Gedung Gradhika Bhakti Praja Kota Pasuruan
📷: van/prokopim

Sobat Prokopim!
Pada Selasa malam, tepatnya di tanggal 20 September 2022 ada malam penganugerahan pemenang Lomba Kampung Hebat Kota Pasuruan Tahun 2022 di Gedung Gradhika Bhakti Praja Kota Pasuruan. Anugerah Kampung Hebat ini kerja sama Radar Bromo dan @dlhkpkotapasuruan karena menjadi bagian dari visi Pemerintah Kota Pasuruan yaitu Pasuruan Kota Madinah, maju ekonominya, indah kotanya dan harmoni warganya.

Indah kotanya digaungkan dengan program Pasuruan Resik. Lomba Kampung Hebat ini diharapkan mampu menciptakan kampung-kampung baru yang berorientasi pada lingkungan.

Gus Ipul mengajak pula kepada seluruh hadirin untuk berperan serta menjelang Lomba MTQ XXX Tingkat Jawa Timur Tahun 2023, yakni sebagai contoh Pemerintah Kota Pasuruan melakukan face off, mengadakan event-event dengan menggandeng swasta hingga meningkatkan pelayanan publik melalui Mal Pelayanan Publik di kawasan Alun-alun Kota Pasuruan.

Turut hadir dalam kesempatan ini, Wakil Wali Kota Pasuruan bersama istri, Kepala Perangkat Daerah terkait, Seluruh Camat, Lurah Se-Kota Pasuruan dan perwakilan RT RW di Kota Pasuruan.

Sobat Prokopim,
Berikut ini pemenang lomba kampung hebat Kota Pasuruan Tahun 2022
Kategori Perumahan
Juara I: RT 04 RW 07 Kel. Kebonagung
Juara II: RT 02 RW 05 Kel. Bakalan
Juara III: RT 04 RW 04 Kel. Karangketug
Kategori Permukiman Berkembang
Juara I: RT 05 RW 01 Kel. Kandangsapi
Juara II: RT 02 RW 01 Kel. Bugul Lor
Juara III: RT 01 RW 06 kel. Kebonagung
Kategori Permukiman Pesisir
Juara I: RT 03 RW 07 Kel. Bugul Lor
Juara II: RT 01 RW 02 Kel. Mayangan
Juara III: RT 02 RW 02 Kel. Mandaranrejo
Pemenng Lomba Kelurahan Berseri Tingkat Kota (Rintisan)
Juara I: Kelurahan Mandaranrejo
Juara II: Kelurahan Bukir
Juara III: Kelurahan Mayangan
Sekolah Adiwiyata Mandiri
UPT SDN Bukir
UPT SDN Kebonsari
Sekolah Adiwiyata Nasional
UPT SDN Blandongan
UPT SDN Gadingrejo 1
UPT SDN Gadingrejo 2
UPT SDN Krapyakrejo 2
UPT SDN Pohjentrek 1
UPT SDN Randusari
UPT SDN Wirogunan
(van)

Check Also

Rapat Pleno ODF Kota Pasuruan

📆: 11 Juli 2024📍: Ruang Unsur 2